Isi Berita

Rilis yang di buat oleh ARAska dalam melaksanakan tugas sebagai Jurnalis

Sabtu, 31 Desember 2011

170611-jumat(sabtu)-rasni darusman.lagu bjr


Photo: Rasni Darusman

Dukung Kreatifitas Generasi Muda Menggali Lagu Banjar

BANJARMASIN – Tidak dapat dihindari, derasnya perkembangan lagu-lagu modern, apabila tidak disikapi dengan kreatifitas generasi muda Banjar, lambat laun lagu Banjar hanya akan menjadi lagu kenangan.
Sehingga lagu Banjar semakin tidak dikenal oleh generasi daerah selanjutnya. Maka lagu Banjar hanya akan menjadi milik generasi tua saja. Oleh karena itu, dukungan terhadap kreatifitas generasi muda Banjar dari generasi tua pencipta lagu Banjar sangatlah diperlukan.
            Beberapa tahun yang lalu, beberapa generasi muda dari Intermezzo Band menciptakan lagu Banjar modern berirama Rap yang berjudul Pasar Tungging. Untuk beberapa waktu lagu ini menjadi perbincangan hangat, terjadi pro kontra dari generasi tua pencipta lagu Banjar, yang ingin mempertahankan ketradisionalan atau ke khasan lagu daerah Banjar.
            Mengenai kreatifitas generasi muda dalam menciptakan lagu Banjar, salah satu pencipta lagu Banjar dari generasi tua, Rasni Darusman  yang lahir 23 Oktober 1943, dalam jumpa pers di ruangan kepala Taman Budaya pada Kamis (16/5) siang, untuk pagelaran seni Malam Batanam Karya Baharum Banua 2011, Sabtu (malam Minggu) 16 Juni 2011, di gedung Balairungsari Taman Budaya Kalsel, mengatakan “aku sangat mendukung dan setuju dengan kreatifitas generasi muda dalam menciptakan lagu Banjar.
Apapun aliran musik yang mereka pakai, baik itu dangdut, pop, rap atau lainnya, silahkan saja, asal menggunakan bahasa Banjar. Kita semua harus mendukung, silahkan generasi muda sekarang, terus menggali kreatifitasnya, sehingga lagu Banjar kita tidak mati, atau terhenti di situ saja. Apabila kreatifitas itu sudah tumbuh dengan baik, baru kemudian lebih digali lagi pada aliran lagu Banjar kita yang berirama senandung” ujarnya.
Rasni Darusman adalah salah satu seniman, diantara 11 seniman lain yang akan menerima penghargaan dalam Malam Batanam Karya Baharum Banua 2011.
Puluhan lagu Banjar telah diciptakan Rasni, diantaranya yaitu Baras kuning, Pandukuhan, Talambat Badatang, Sungai Kampungku. Menurut Rasni, lagu Banjar Sungai Kampungku adalah lagu Banjar terbarunya, yang akan segera diaransemen, ia berharap lagu ini juga bisa populer seperti lagu Banjar Baras Kuning yang telah di ciptakannya dan memang paling di sukainya.
Lirik lagu Banjar Baras Kuning:
Yu Ka', bulik pang satumat,/ bulik pang satumat/ Lawasnya ulun mahadang,/ pian maninggalakan kampung halaman,/ kapapurunnan// Yu ka, bulik pang damini, bulik pang damini/ Ulun basakit hati,/ pian nang ulun tangisi,/ kada sakira diri ulun marista,// Pian datang, ulun sambut lawan mayang/ Ulun hamburi baras, si Baras Kuning/ Kur sumangat, di muhara lawang. ara/mb05

Tidak ada komentar:

Posting Komentar