Isi Berita

Rilis yang di buat oleh ARAska dalam melaksanakan tugas sebagai Jurnalis

Jumat, 30 Desember 2011

240411-minggu(senin)-lomba senan anak dispar prov


Photo: mb/ara
CERIA – Lomba senam kreasi/ senam irama ceria siswi TK se Kalsel, dan lomba senam kreasi/ senam sehat bangsaku guru TK se Kalsel, yang dilaksanakan Disporbudpar Kalsel

Menanamkan Kesehatan Sejak Dini

BANJARMASIN – Dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat. Bila jiwa sehat maka kecerdasan, prestasi dan keceriaan menjadi bagian aktifitas sehari-hari.
            Untuk mengenalkan dan meningkatkan kesehatan sejak dini tersebut, Disporbudpar Kalsel mengadakan lomba senam kreasi/ senam irama ceria siswi TK se Kalsel, dan lomba senam kreasi/ senam sehat bangsaku guru TK se Kalsel, yang dilaksanakan selama dua hari pada 20 sd 21 April 2011 yang lalu. Rangkaian lomba yang juga sebagai peringatan Hari Kartini.
Kepada Mata Banua pada Rabu (20/4), Kepala Disporbudpar Kalsel Drs H Muhandas HH, mengatakan “peserta kegiatan ini adalah perwakilan dari setiap kabupaten/ kota yang sudah diseleksi oleh masing-masing daerah.
Kegiatan ini setiap tahun kami selenggarakan, yang juga bisa dilaksanakan selain dari instansi pemerintah, juga oleh masyarakat, dan lembaga swasta. Pemerintah akan selalu memberikan suport dan motifasi agar bisa terbangun dan termasalkan di semua elemen masyarakat.
Kebugaran anak-anak sejak dini harus kita bentuk. Bila anak-anak TK kita sudah sehat, maka generasi kita kedepannya tumbuh lebih baik dan tahan menghadapi persaingan kehidupan, baik mental maupun intelegensinya” ujarnya.           
Peserta lomba senam kreasi/ senam irama ceria siswi TK se Kalsel, antara lain di ikuti dari Tk Kotabaru, TK Bhayangkari 01, TK Kabupaten Tapin, TK Mandiri Banjarmasin, TK Kabupaten Tanah Laut, dan TK Pembina Balangan. Sedangkan yang berhasil mendapat juara pertama diraih oleh siswi TK Pembina Banjarmasin, juara kedua diraih oleh siswi TK Kabupaten Banjar I, juara ketiga diraih oleh siswi TK Kabupaten Batola, juara keempat diraih siswi oleh TK Pembina HSU, dan juara kelima diraih oleh siswi TK Kabupaten Banjar II.
Untuk peserta lomba senam kreasi/ senam sehat bangsaku guru TK se Kalsel, antara lain di ikuti dari Kabupaten Tanah Laut, Kabupaten HSU, Kabupaten HST, Kabupaten Tanah Bumbu, Kabupaten HSU-2, Kota Banjarbaru, Kabupaten Tapin, dan Kota Banjarmasin-1. Sedangkan yang berhasil mendapat juara pertama diraih oleh Guru TK Sei Tabuk Kabupaten Banjar, juara kedua diraih oleh Guru TK Kabupaten Banjar-A, juara ketiga diraih oleh Guru TK Kabupaten Batola, juara keempat diraih oleh Guru TK Kabupaten Banjar-B, dan juara kelima diraih oleh Guru TK Kabupaten Kotabaru.
Masing-masing pemenang mendapat hadiah dan uang pembinaan, untuk juara satu sebesar Rp 5 juta, juara kedua Rp 4 juta, juara ketiga Rp 3 juta, juara keempat Rp 2,5 juta dan juara kelima Rp.2 juta. Dengan tim juri yaitu Supratikno SPd, Zaini SPd, Akhmad Riduan SPd, Supiadi SPd. Sedang juri dari sanggar senam yaitu Murniati dan Delina.
Hari terakhir kegiatan pada Kamis (21/4) saat sambutan penutupan lomba, Muhandas mengatakan “semuanya terwujud dari kerjasama dan kekompakkan, maka hasil jerih payah yang sudah dilakukan ini, untuk ditingkatkan lagi dan agar terus dikembangkan di daerah masing-masing. Guru-guru yang sehat, akan menjadi contoh bagi siswa dan siswinya. Peserta yang telah berhasil dan terpilih, nantinya kalau ada perlombaan tingkat nasional, akan kita kirim mewakili provinsi” pungkasnya. ara/mb05

Tidak ada komentar:

Posting Komentar