Isi Berita

Rilis yang di buat oleh ARAska dalam melaksanakan tugas sebagai Jurnalis

Jumat, 23 September 2011

Lomba Debat Bahasa Inggris Antar SMA Dan SMK Se Kalsel

BANJARMASIN – Untuk meningkatkan kemampuan dan semangat siswa-siswi SMA dan SMK se-Kalsel dalam berbahasa asing, Dinas Pendidikan (Disdik) Kalsel pada Rabu siang (13/10) mengadakan Lomba Debat Bahasa Inggris (LDBI), yang dilaksanakan di aula Disdik Kalsel.
Drs Mardani, kepala seksi pemberdayaan sekolah dan kesiswaan bidang dikmen, pada Kamis siang (14/10) menjelaskan “ini program rutin tahunan Disdik provinsi, karena bahasa inggris saat ini menjadi pelajaran yang diutamakan untuk siswa, maka dengan debat ini diharapkan bisa memfasilitasi siswa, agar kemampuan mereka lebih meningkat, serta menjadi media evaluasi sejauh mana kemampuan mereka.
LDBI yang dilaksanakan Rabu kemaren, pada dasarnya hanya babak seleksi, sedang lomba debat yang sebenarnya (final) akan dilakukan di TVRI, dengan batasan peserta hanya 16 sekolah untuk masing-masing tingkat SMA dan SMK. Sedangkan kapan waktu final tersebut dilaksanakan, masih dibicarakan dengan TVRI, mencari jadwal yang kosong.
Animo peserta tahun ini lebih banyak dari tahun kemaren, LDBI SMA yang mengikuti ada 21 sekolah, 16 SMA diantaranya lolos ke final. Nilai rata-rata tertinggi 81,67 diraih oleh SMAN 1 Banjarbaru (regu satu), selanjutnya diikuti oleh SMAN 1 Martapura, SMAN1 Banjarbaru (regu dua), SMAN2 Kandangan, SMAN1 Amuntai, SMAN 1 Simpang Tanbu, SMAN 7 Banjarmasin, SMAN 1 Pelaihari, SMAN 1 Marabahan, SMAN 1 Sei Pandan, SMAN 1 Barabai, SMA Darul Hijrah Puteri, SMAN 1 Kandangan, SMAN 1 Awaian, SMAN1  Banjarmasin dan SMAN 1 Tapin Selatan.
Peserta LDBI SMK hanya ada 14 sekolah yang berpartisipasi, sehingga semuanya lolos ke babak final. Nilai rata-rata tertinggi 85,00 diraih oleh SMK Telkom Banjarbaru, selanjutnya diikuti oleh SMKN 1 Banjarmasin, SMKN 1 Martapura, SMKN 1 Amuntai, SMKN 2 Amuntai, SMKN 2 Banjarbaru, SMKN 2 Kandangan, SMKN 2 Simpang Tanbu, SMKN 1 Pelaihari, SMKN 2 Banjarmasin, SMKN 4 Banjarmasin, SMKN 5 Banjarmasin, SMKN 1 Rantau, SMKN 1 Banua Lawas, SMKN 1 Batumandi, dan SMK Darussalam.
Dalam babak final LDBI nanti akan ditentukan, peringkat 1,2, dan 3 baik tingkat SMA maupun SMK, dengan hadiah Pembinaan untuk juara pertama sebesar Rp.7.500.000, juara ke dua sebesar Rp.5.000.000, dan juara ke tiga sebesar Rp.3.500.000.
Pemenang juara pertama akan mewakili Provinsi Kalsel dalam LDBI tingkat nasional. Tentunya sebelum berangkat kesana akan kita bina dulu.
Prestasi yang kita peroleh untuk LDBI tingkat nasional, masuk dalam 10 besar se-Indonesia, yang diperoleh oleh SMK Telkom Banjarbaru pada tahun lalu. Mudah-mudahan tahun ini kita bisa masuk dalam 5 besar” pungkasnya. ara/mb05
-----------------
Di setor Kamis, 14 Oktober 2010
Di muat Sabtu, 16 Oktober 2010/ 08 Dzulkaidah 1431 H
-         dengan judul Lomba Debat Bahasa Inggris
-         kolom Kotaku, Mata Banua halaman 4

Tidak ada komentar:

Posting Komentar