Menurut Rektor Universitas Achmad Yani (Uvaya) Banjarmasin Drs Ec H Zainul Arifin Noor MM “kami tidak akan membiarkan hal itu terjadi, karena sebelum masa akreditas berlaku habis, akan segera kami perbaharui. Karena itu adalah akuntabilitas lembaga kepada masyarakat.
Begitu pula dengan pengembangan kualitas mahasiswa, akan selalu kami tingkatkan. Sehingga mereka siap terjun ditengah masyarakat. Seperti yang baru saja mereka lakukan dalam Kemah Bakti Mahasiswa (KBM), beberapa waktu yang lalu” katanya dirunga kerja Kantor Rektorat Uvaya Banjarmasin, pada Selasa (02/11) siang.
Di lain pihak, Andy Kusuma Saputra, ketua panitia pelaksana KBM, menjelaskan “KBM berlangsung selama 3 hari mulai 15 sd 17 Oktober 2010 yang lalu. Bertempat di Kampung Dalam Jl Seledri Rt 19 dan Rt 20 kelurahan sungai ulin Banjarbaru, dengan jumlah peserta sebanyak 460 mahasiswa dan ada pula beberapa dosen Uvaya yang ikut kelapangan untuk mengawasi kegiatan.
Antusias warga sangat besar , banyak warga yang turut terlibat, saat pelaksanaan bakti sosial. Mulai dari perbaikan jalan desa (penambalan lubang jalan), perbaikan gapura, penanaman pohon. Ada pula kegiatan bantuan sosial terhadap warga yang kurang mampu, serta sosialisasi desa dari Ketua RT setempat” ujarnya. ara/mb05
-----------------
Di setor Selasa, 02 Nopember 2010
Di muat Kamis, 04 Nopember 2010/ 27 Dzulkaidah 1431 H
- dengan judul Perhatikan Masa Berlaku Akreditas
- kolom Kotaku, Mata Banua halaman 5
Tidak ada komentar:
Posting Komentar