Isi Berita

Rilis yang di buat oleh ARAska dalam melaksanakan tugas sebagai Jurnalis

Jumat, 24 Februari 2012

230112-Obat Tradisional Untuk Batumbal

Jantung Pisang Untuk Obat Tumbal


Apabila pada telapak kaki, ada bagian yang keras dan mati rasa, dalam bahasa Banjar penyakit ini disebut Tumbal. Ini adalah penyakit biasa dan tidak menular.
Menurut Drs H Syarifuddin R, ada dua cara mengobati Tumbal, dalam pengobatan tradisional Banjar, yaitu:
Pertama, menggunakan tungkul pisang (jantung pisang). Cara pengolahan obatnya yaitu jantung pisang dibakar hingga lembek. Teknis pengobatannya yaitu telapak kaki yang terkena Tumbal dijejakkan berulang-ulang pada jantung pisang yang sudah lembek tadi (dalam keadaan masih hangat) hingga hancur.
Kedua, menggunakan panjar, yaitu besi tajam yang biasa digunakan untuk menganyam lampit (rotan). Cara pengobatannya, panjar dipanggang (dipanaskan) sampai hangat, kemudian sentuhkan berulang-ulang pada Tumbal.
Dari keterangan masyarakat yang didapat Mata Banua. Cara lain untuk mengobati Tumbal, yaitu dengan mengoleskan darah sapi yang baru dipotong (darahnya masih terasa hangat/segar) pada bagian kaki yang terkena Tumbal. Lakukan beberapa kali secara rutin, hingga Tumbalnya hilang. ara/mb07

Tidak ada komentar:

Posting Komentar