Informasi Media Massa Menentukan Agenda Kegiatan TB Kalsel
BANJARMASIN – Masukan dan saran masyarakat terhadap agenda kegiatan Taman Budaya (TB) Kalsel, menjadi bahan pertimbangan dalam menentukan agenda kegiatan di tahun berikutnya. Karena masyarakat juga mempunyai hak untuk menyaksikan/ melihat dan menjaga kelestarian kesenian tradisional Banjar agar tetap lestari.
Hal ini diungkapkan Kepala TB Kalsel, Drs Noor Hidayat Sultan dengan Mata Banua pada Rabu (25/1) siang. Ia juga mengatakan bahwa informasi dan pemberitaan media massa, sangat membantu untuk menentukan agenda kegiatan TB Kalsel.
“TB sangat berterimakasih atas bantuan media massa dalam menginformasikan setiap kegiatan TB. Peran media massa sangat besar, apalagi bila pemberitaan tersebut bersifat investigasi, serta memuat keluhan masyarakat terhadap keadaan seni budaya tradisional Banjar di suatu daerah” ujarnya.
Kalender Kegiatan Taman Budaya Kalsel 2012
Kegiatan yang bertempat di TB Kalsel, yaitu Pagelaran Teater Modern pada 20 Januari (sudah dilaksanakan), Diklat/ Workshop Tari Dara Manginang pada 22 sd 23 Februari, Lomba Logo Hari Jadi Proklamasi pada 30 Februari/ Mei, Pagelaran Tari Dara Manginang pada 17 Maret, Gelar Paket Seni pada Maret (tanggal masih belum ditentukan), Malam Batanam Karya Baharum Banua pada 14 April, Pagelaran Wayang Gong Remaja pada 5 Mei, Pagelaran Lima Penata Tari pada 9 Juni, Pekan Kemilau Seribu Sungai pada 27 Agustus sd 1 September, Diklat/ Worshop Seni Pertunjukan Sastra pada 10 sd 11 Oktober, Diskusi Teater Modern pada 22 Oktober, Pagelaran Wayang Kulit Banjar pada 10 November, Pameran Seni Instalasi pada 12 sd 14 November, Pameran Kaligrafi dan Seni Lukis Bernuansa Islami pada 12 sd16 November.
Kalender Kegiatan Taman Budaya Kalsel 2012
Kegiatan yang bertempat di TB Kalsel, yaitu Pagelaran Teater Modern pada 20 Januari (sudah dilaksanakan), Diklat/ Workshop Tari Dara Manginang pada 22 sd 23 Februari, Lomba Logo Hari Jadi Proklamasi pada 30 Februari/ Mei, Pagelaran Tari Dara Manginang pada 17 Maret, Gelar Paket Seni pada Maret (tanggal masih belum ditentukan), Malam Batanam Karya Baharum Banua pada 14 April, Pagelaran Wayang Gong Remaja pada 5 Mei, Pagelaran Lima Penata Tari pada 9 Juni, Pekan Kemilau Seribu Sungai pada 27 Agustus sd 1 September, Diklat/ Worshop Seni Pertunjukan Sastra pada 10 sd 11 Oktober, Diskusi Teater Modern pada 22 Oktober, Pagelaran Wayang Kulit Banjar pada 10 November, Pameran Seni Instalasi pada 12 sd 14 November, Pameran Kaligrafi dan Seni Lukis Bernuansa Islami pada 12 sd16 November.
Kegiatan TB Kalsel yang bekerjasama dengan Dinas atau lembaga/ panitia kegiatan, yaitu Pameran Seni Budaya pada 20 Mei, bekerjasama dengan Dinas Infokom Kalsel, bertempat di kota Banjarmasin. Pagelaran Musik Modern pada September (tanggal belum ditentukan), bekerjasama dengan Dinas (belum ditentukan), bertempat di TB Kalsel. Diskusi Sastra Modern pada September (tanggal belum ditentukan), bekerjasama dengan panitia Aruh Sastra.
Kegiatan TB Kalsel di luar Banjarmasin/ luar daerah, yaitu Pagelaran Apresiasi Seni Tradisi di Balangan pada April (tanggal belum di tentukan), bekerjasama dengan Instansi setempat. Lomba Baca Puisi di Kabupaten Tabalong pada 15 sd 16 Mei, bekerjasama dengan Instansi setempat. Pagelaran Tari Kreasi di Kabupaten HSS pada 20 Juni, bekerjasama dengan Instansi setempat. Temu Karya TB se Indonesia di TB Surabaya, Jawa Timur pada 10 sd 14 Juli. Expo Pameran Abdi Persada di Banjarbaru, pada 7 sd 17 Juli. Kerjasama Sanggar Seni/ Group Seni (waktu belum ditentukan). ara/mb05
Tidak ada komentar:
Posting Komentar